Foto Berita

MONITORING DAN EVALUASI PELAKSANAAN PPKM KOTA SURAKARTA UNTUK PENGENDALIAN PENYEBARAN CORONA VIRUSES DISEASE 19 (COVID-19) DI KOTA SURAKARTA PERIODE 11 JANUARI – 08 FEBRUARI 2021

Melihat perkembangan kasus Covid-19 yang tidak kunjung menurun, belum selesai PPKM Jilid I, telah terbit lagi Instruksi Menteri Dalam Negeri (Inmendagri) No. 2 Tahun 2021 tentang Perpanjangan PPKM Jilid I yang pada akhirnya ditindaklanjuti juga oleh Gubernur Jawa Tengah melalui Surat Edaran Nomor 443.5/0001159 tentang Perpanjangan PPKM, hal itu direspon secara cepat oleh Walikota Surakarta melalui Surat Edaran Walikota Surakarta Nomor 067/136 tanggal 25 Januari 2021 yang isinya adalah kebijakan perpanjangan PPKM di Kota Surakarta mulai tanggal 26 Januari sampai dengan 8 Februari 2021. Berdasarkan himbauan Presiden RI Joko Widodo, maka daerah yang menerapkan PPKM jilid I dan II diharapkan melakukan evaluasi hasil pelaksanaan PPKM sehingga dapat diketahui efektifitasnya dan dapat ditentukan rekomendasi kebijakann selanjutnya. Menindaklanjuti hal tersebut, maka Pemerintah Kota Surakarta melalui Badan Perencanaan Penelitian dan Pengembangan melakukan monitoring dan evaluasi untuk pelaksanaan PPKM Jilid I dan II dengan metode sampling melalui google form yang disebarkan secara acak ke responden di Kota Surakarta dari tanggal 02 s.d. 04 Februari 2021 yang berhasil mengumpulkan 704 responden dari berbagai kalangan. Hasil kuesioner tersebut akan dianalisis disandingkan dengan Data Penegakan Disiplin oleh Satpol PP Kota Surakarta dan Data Kasus Covid-19 oleh Satgas Covid-19 Kota Surakarta. Hasil monitorng selengkapnya dapat dilihat dan diunduh pada laporan monev di bawah ini.

KAJIAN MONEV PPKM I DAN II_BAPPPEDA

PAPARAN MONEV PPKM SURAKARTA PERIODE I DAN II_BAPPPEDA